Thursday 27 March 2008

mudik(part 2) : sehari 5 kota

Hari Minggu kemarin adalah hari terakhir liburan. Rencana hari ini mau balik ke Garut lagi karena hari senin pagi sduah harus masuk kerja lagi. Arrrgh, harus kembali ke rutinitas harian lagi, pengen nerusin liburan lagi nih. Dengan langkah berat akhirnya harus pulang juga hari ini. Good bye my home sweet home.
perjalanan panjang dari Kendal ke Garut dimulai pukul 08:00 dengan menggunakan bus antar kampung dari Kendal ke Semarang. Naik bus ini jadi inget jaman pas sekolah dulu setiap minggu pulang -pergi Semarang-Kendal. Setelah rehat sebentar di semarang perjalanan dilanjutkan ke Demak. Wuiih, benar-benar perjalanan yang mendebarkan, gimana tidak, jalan raya utama kok berlubang kaya gitu???. Seharian melepas rindu di Demak. hehehe.
Jam 19:30 melanjutkan perjalanan ke Bandung. Perjalanan ke Bandung cukup lancar meskipun sempat diselingi macet sebentar di daerah alas roban. sampai di Cileunyi, Bandung sekitar jam 03:45. Tapi perjalanan belum selesai nih! Perjalanan harus dilanjutkan dengan mengendarai Elf Bandung-Garut. Disertai dengan dingin yang menusuk tulang selama perjalanan Bandung-Garut, akhirnya sampai juga di Garut jam 05:00.
Wuiihh sungguh perjalanan yang melelahkan.



Tuesday 25 March 2008

mudik(part 1) : home sweet home

Minggu kemarin penanggalan menunjukkan warna merah pada hari kamis dan jum'at. Itu berarti liburan panjang nih. Mudik juga akhirnya setelah sekian lama tidak pulang ke rumah. Persiapan mudik sudah dilakukan sejak minggu lalu, beli tiket buat mudik dan balik secepatnya agar ngga kehabisan.
Mudik hari rabu sore dari Garut, sampai dirumah jam 3 pagi. Hari pertama dirumah dipake buat tidur karena semalaman di bus ngga tidur lagipula siang itu hujan deras banget dirumah. Dirumah langsung mengisi perut dengan makanan rumah yang sudah lama ngga diicipi lagi. Nikmat banget rasanya masakan rumah.
hari jumat pagi pergi ke "nggunung" buat ngelihat sapi punyaku yang sudah lama beli dan lihat sapi yang mau dibeli lagi. Puas rasanya akhirnya setelah liat sapi punya sendiri.
Hari sabtu diisi dengan jalan-jalan di desaku.
Photobucket

Photobucket

Photobucket

Photobucket

Photobucket

Photobucket

jalan2 ke hutan karet deket rumah. Jadi inget jaman dulu pas SD.




Sunday 9 March 2008

Baca Buku : The Footprints Of God


Baru saja selesai membaca buku ini nih. "The Footprints of God" karya dari Greg Iles. Lumayan bagus juga buku ini, menceritakan tentang pelarian dari Dr David Tennant dan Racel Weiss. David bekerja di sebuah proyek pemerintah bernama "proyek Trinity"- sebuah superkomputer yang didasrkan pada pikiran dan kesadaran manusia.
David bekerja sebagai seorang ahli etika di proyek ini. Setelah rekan ilmuwannya dibunuh, david mengungkap siapa pembunuh rekannya tersebut. Demi mengungkap dan menyelidiki mimpi yang berhubungan dengan proyek Trinity yang selalu menghantuinya, david menemui Rachel Weiss.

Setelah diburu ke seluruh penjuru dunia mulai dari Washington Dc sampai ke Jerusalem, mereka menemukan fakta dibalik Proyek tersebut serta kekuatan yang dimiliki superkomputer itu. Namun apadaya, Trinity telah bangkit, umat manusia telah disandera oleh suatu bentuk kehidupan baru yang tidak dapat dimusnahkan. Satu-satunya harapan adalah hubungan mengejutkan antara mimpi-mimpi david dan Trinity. Masa depan manusia dipertruhkan.
Buku ini menceritakan tentang suatu pemikiran tentang hakikat kehidupan dan Tuhan berdasarkan ilmu pengetahuan. Cukup seru mengikuti petualangan Dr David Tennant dan Rachel Weiss, juga membawa angan kita kepada angan kapankah komputer akan mencapai level kesadaran dan pikiran seperti manusia serta bagaimana menakutkannya kalo itu sampai terjadi. Sungguh cerita yang menarik.
Selamat membaca.